Home |

5 Rekomendasi Coffee Shop Ala Jepang di Jakarta, Para Wibu Wajib Kesini Nih!

Ayana Media

|

Jul 06, 2023

5 Rekomendasi Coffee Shop Ala Jepang di Jakarta, Para Wibu Wajib Kesini Nih!

Pecinta Jejepangan yang suka nongkrong wajib datang ke 5 coffee shop ini. Tempatnya estetik dan suasananya nyaman banget.

Halo, Wibu! Jakarta punya banyak rekomendasi coffee shop ala Jepang, nih! Kamu wajib ke sini, karena suasananya asik dan nyaman banget. Tempat ngopi ini memiliki berbagai tema yang menarik untuk kamu kunjungi. Mereka juga menawarkan menu makanan dan minuman yang khas Jepang. Dijamin kamu bakal suka banget deh nongkrong di sini. Vibesnya estetik banget kayak di Jepang beneran.

Yuk, kita simak ulasan Ayu biar kamu gak makin penasaran!

1. House of Sore #

House of Sore
House of Sore

Coffee shop yang satu ini memiliki warna interior yang soft di setiap sudut ruangannya. Yup, warna khas Jepang gitu, deh. Dengan warna yang lembu tersebut bikin siapa saja betah dan nyaman berada di sini lama-lama. Kamu akan menemukan banyak tempat duduk kursi bambu yang mirip dengan tatami khas Jepang. Wah, seru banget, sih!

2. Kohicha Café #

Kohicha Café
Kohicha Café

Kalau kafe yang ini konsepnya memang minimalis gitu, sob. Berbeda dengan coffee shop ala Jepang lainnya yang luas dan megah. Meskipun begitu tetap banyak yang minat terhadap Kohicha Café, karena suasananya benar-benar Jepang banget, sob. Banyak juga kok coffee shop di Jepang yang konsepnya minimalis gini.

Kohihcha Café menawarkan suasana Jepang saat musim gugur, lengkap dengan hiasan pohon sakura yang ada di dalam ruangan. Mereka menawarkan berbagai menu yang enak ala Jepang. Tidak hanya ada kopi saja, berbagai makanan Jepang, seperti pasta mentai dan chazuke juga ada di sini.

Baca juga artikel lain dari kami : Mencicipi Kelezatan 6 Rekomendasi Ramen Halal di Jakarta

3. Kyo Café #

Kyo Café
Kyo Café

Jika kamu pernah ke kedai kopi di Tokyo bernama Blue bottle Nakameguro tersebut mirip seperti ini konsepnya, sob. Yup, kamu pastinya bakal nostalgia, deh. Jika kamu baru pertama kali datang ke sini juga pasti akan jatuh cinta pada pandangan pertama akan konsepnya yang unik.

Café ini mengusung konsep yang otentik dengan menggunakan arsitektur zen ala Jepang. Tampilannya seperti bangunan kubus yang sederhana, lengkap dengan aksen kayu dan batu alami di sekitarnya. Keseluruhan tempat estetik banget kalau buat berfoto-foto.

4. Kopi Kalyan Barito #

Kopi Kalyan Barito

Kalau kamu suka nongkrong di tempat kopi yang ada di luar ruangan, Kopi Kalyan Barito menjadi pilihan untuk kamu, sob. Tempatnya yang nyaman dengan tatanan meja dan kursi di luar ruangan Kopi Kalyan Barito ini mengingatkanmu akan taman zen di kuli Jepang. Selain itu, ada hiasana tanaman-tanaman hijau yang bikin suasana coffeeshop jadi lebih rindang dan nyaman. Kamu wajib ke sini deh, gengs.

Baca juga artikel lain dari kami : 10 Tempat Sushi Murah di Jakarta yang Layak Dicoba: Rekomendasi Terbaru 2023

5. Kyoto Gion Café #

Kyoto Gion Café

Coffee shop ini terletak di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Suasana yang ada di sini benar-benar mengingatkan kamu sewaktu berada di Jepang, gengs. Mereka punya konsep dan desain interior ala Jepang yang unik. Terdapat aksen pintu kayu berkain hijau dengan tulisan nama kafe dalam bentuk huruk Kanji.

Kafe ini secara keseluruhan berbahan dasar kayu, lengkap dengan area makan tatami yang membuat para pengunjung nyaman saat menyantap menu. Selain itu, kalau kamu mau foto-foto di sini juga dijamin bakal estetik, deh. Setiap sudut di sini punya spot yang instagramable banget, sob.

Wah, coffeeshop Jepang ini sebenarnya bisa dikunjungi oleh siapa pun tidak hanya Wibu saja. Bagi kamu yang suka keestetikan Jejepangan bisa juga mengunjungi tempat ini, ya, sob. Dijamin deh memori kamu bakal penuh dengan foto-foto tempat ini. Selamat mencoba!

...

Ayana Media

|

Dec 26, 2023

Rekomendasi Destinasi Pantai Terbaik di Area Jakarta untuk Merayakan Tahun Baru

Pantai yang cocok buat rayakan tahun baru di Jakar...

Baca Selengkapnya
...

Ayana Media

|

May 22, 2023

10 Rekomendasi Tempat Wisata Unik Terbaru di Jakarta

Rekomendasi destinasi wisata unik terbaru 2023 di ...

Baca Selengkapnya
...

Ayana Media

|

Jun 24, 2023

Menjelang Liburan Sekolah, Jangan Lewatkan 5 Rekomendasi Tempat Wisata Anak di Mall Jakarta Terbaru 2023

Liburan sekolah berkunjung ke tempat hiburan sekal...

Baca Selengkapnya
...

Ayana Media

|

Apr 12, 2023

Mengunjungi 5 Museum Terbaik di Jakarta dan Menikmati Kuliner Sekitarnya

Mengunjungi 5 Museum Terbaik di Jakarta dan Menikm...

Baca Selengkapnya
...

Ayana Media

|

Nov 02, 2023

Stres Bekerja? Ini dia 5 Rekomendasi Tempat Relaksasi Untuk Menyegarkan Jiwa Raga!

Yuk, kita relaksasi tubuh ke tempat-tempat yang me...

Baca Selengkapnya
...

Ayana Media

|

Oct 06, 2023

Rekomendasi Itinerary Rute Terbaik untuk Wisata Kuliner dan Hunting Foto di Jakarta dalam Sehari

Panduan berwisata di Jakarta itinerary seharian wi...

Baca Selengkapnya